TransSulteng-Gorontalo- Komandan Resor Militer (Danrem) 133/Nani Wartabone, Brigjen TNI Hari Pahlawantoro, S.Sos., bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 133 PD XIII Merdeka Ny. Rini Hari Pahlawantoro, menghadiri kegiatan Halalbihalal dalam rangka merayakan Hari Raya Idul Fitri 1446 H. Acara ini juga menjadi ajang silaturahmi dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Gorontalo.
Kegiatan yang berlangsung, Sabtu (5/04/2025) di Gedung Sumber Ria, Jl. Pangeran Hidayat, Kel. Wongkaditi Barat Kec. Kota Utara, Kota Gorontalo ini dihadiri oleh berbagai pejabat penting di Provinsi Gorontalo, termasuk Gubernur Gorontalo Dr. Ir. H. Gusnar Ismail, MM., Wakil Gubernur Gorontalo Dra.Hj.Ida Saidah Rusli Habibie.,M.H., Mantan Wakil Ketua MPR RI 2019-2024 Prof. Dr. Ir. H. Fadel Muhammad, Pa Sahli Tingkat III Kasad Bidang Ekkudag Mayjen TNI Amrin Ibrahim.,SIP., Kapolda Gorontalo Irjen Pol Drs. R. Eko Wahyu Prasetyo, S.H..
Kemudian, Kepala Kajati Gorontalo I Dewa Gede Wirajana, Mantan PJ.Gubernur Gorontalo 2021Tursandi Alwi, Mantan Walikota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto, Sekda Prov Gorontalo Drs. H. Sofyan Ibrahim, M.Si., Bupati dan Wakil Bupati se-Provinsi Gorontalo, Ketua KKIG Se- Indonesia Syarifudin Mosii, Staf Ahli Gubernur Prov. Gorontalo, Pimpinan OPD Di lingkungan Pemerintah Prov. Gorontalo, Camat, Lurah dan Kades Se-Provinsi Gorontalo, Ketua dan Wakil ketua DPRD Se-Provinsi Gorontalo.
Dalam Kegiatan Halal Bihalal dalam rangka merayakan Hari Raya Idul Fitri 1446 H dan dirangkaikan Silaturahmi Forkopimda Provinsi Gorontalo ini juga di awali dengan Pembacaan Ayat-ayat Suci Alquran dan Ceramah Agama Oleh Ustadz Hilman Fauzi.
Pada kesempatan tersebut, Danrem 133/Nani Wartabone menyampaikan pentingnya sinergi dan kerja sama antar lembaga dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, serta mendukung program-program pembangunan di Provinsi Gorontalo. Ia menekankan bahwa kebersamaan dan komunikasi yang baik antar Forkopimda merupakan kunci utama dalam menciptakan Gorontalo yang aman, damai, dan sejahtera.
"Melalui kegiatan Halal Bi Halal ini, kita perkuat sinergi dan kebersamaan untuk membangun Gorontalo yang lebih baik. Mari kita jadikan momen Idul Fitri ini sebagai momentum untuk mempererat persatuan dan kesatuan, serta meningkatkan semangat pengabdian kepada bangsa dan negara," ujar Danrem 133/Nani Wartabone.
Rangkaian kegiatan Halal Bi Halal ini berlangsung dalam suasana penuh kehangatan dan kekeluargaan, mencerminkan semangat kebersamaan dan persatuan yang kuat di antara para pemimpin daerah,
Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat hubungan antar lembaga dan memperkuat komitmen bersama untuk menciptakan Gorontalo yang aman, damai, dan sejahtera,ujarnaya.