Notification

×
Gubernur Sulteng
Gubernur Sulteng

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Sulteng Sudah Kantongi 3 Emas, Gubernur : Kita Terus Bertarung!!

Senin, 16 September 2024 | September 16, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-09-17T01:56:04Z


TransSulteng-Medan-Kontingen Sulteng mencatatkan "tinta emas" rekor baru dalam sejarah partisipasinya di ajang PON dengan 3 medali emas yang sudah diraih hingga Senin malam (16/09/2024).

Medali emas pertama Sulteng disumbangkan perenang Azzahra Permatahani dari nomor renang 400 meter gaya ganti putri.

Sementara dua emas lainnya, masing-masing disumbangkan perenang Gede Siman dari nomor renang 50 meter gaya punggung putra dan cabor petanque triple mix.

Gubernur Sulteng Rusdy Mastura meluapkan rasa bangga dan bahagia, beriring penuh syukur dengan capaian fantastis yang menandai kebangkitan olahraga Negeri Seribu Megalit yang telah bangun dari tidur panjangnya.

“Terima kasih para atlet petarung tadulako yang telah berjuang sekuat tenaga tanpa kenal lelah dan takut, Pakaroso!!”, ujar gubernur dari kediamannya, Senin malam (16/09/2024).

Keberhasilan Sulteng pada PON XXI juga tak lepas dari gemblengan "tangan dingin" Brigjen TNI Dody Triwinarto mantan Danrem 132/Tadulako, dalam menempa fisik dan mental para atlet dengan metode komando lewat puslatda di Mayonif 711/Raksatama.

“Brigjen Dody ikut berkontribusi membentuk atlet-atlet kita sehingga punya jiwa petarung menghadapi lawan-lawan yang kuat”, ungkapnya memuji sang jenderal bintang satu yang piawai membakar semangat tanding atlet Sulteng.

Hingga hari ke-6 PON XXI Aceh-Sumut Kontingen Sulteng sudah mengoleksi 19 medali dengan rincian 3 emas, 4 perak dan 12 perunggu.

Raihan ini jauh lebih baik ketimbang 2 PON sebelumnya yang mana pada PON XIX Jawa Barat, Sulteng hanya meraih 4 perak dan 7 perunggu atau total 11 medali.

Sementara pada PON XX Papua, Sulteng berada di peringkat 29 dengan meraih 1 emas, 5 perak dan 6 perunggu atau total 12 medali.

Jumlah medali diprediksi Ketua Kontingen Sulteng Brigjen TNI Dody Triwinarto akan terus bertambah dengan lolosnya atlet Sulteng dari beberapa cabor ke babak penentuan. 

“Saya optimis akan bertambah lagi emas kita, intinya kita bisa karena terus bertarung dan berdoa”, pungkas Alumni Akmil 96, Brigjen TNI Dody Triwinarto.

Sumber : Biro Administrasi Pimpinan/PPID Pelaksana

Gubernur Sulteng
×
Berita Terbaru Update
close
Banner iklan disini