TransSulteng - Buol - Gubernur Silawesi Tengah Rusdy Mastura yang bertindak menjadi inspektur upacara HUT bhayangkara Ke-78 didampingi Kapolres Buol AKBP Handri Wira Suriyana. Bertempat, di halaman Kantor Bupati Buol, pada Senin, (1/7/24).
Upacara kali ini yang mengusung tema "Polri Presisi mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas".
Selain itu, Gubernur Rusdy mastura yang menjadi inspektur upacara dalam sambutanya menyapikan rasa bangga terhadap polri atas dedikasi dan pengabdian kalian menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat.
"Semoga semangat bhayangkara selama ini dapat terus berkobar meningkatkan profesionalisme serta menjadi contoh bagi masyarakat khususnya Sulawesi Tengah", harapnya.
Lanjut Gubernur Rusdy, polri yang persisi dapat menciptakan keamanan dan ketertiban yang kondusif bagi pelaku usaha dan investasi di Sulawesi Tengah.
"Mari kita jadikan momentum HUT bhayangkara ini lebih mempererat rasa persatuan dan kesatuan untuk melihat kedepan yang lebih cerah dalam mewujudkan Sulawesi Tengah lebih sejahterah dan lebih maju", tutupnya.
Diakhir acara, Gubernur bersama kapolres serta tamu undangan memotong kue ulang tahun dan meniup lilin untuk memeriahkan HUT Bhayangkara ke-78.
Turut hadir dalam ucapara tersebut Pj. Bupati kabupaten buol, Para kepala OPD Provinsi dan Kabupaten Buol, unsur Forkopimda Kab. Buol, ibu bhayangkari, instansi vertikal TNI/Polri serta stekholder terkait.
Sumber : Biro Administrasi Pimpinan/PPID Pelaksana