TransSulteng-Sigi.- Kepolisian Resor Sigi mengerahkan 66 personel untuk mengamankan acara peluncuran Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sigi Tahun 2024 oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang berlangsung di RTH Taman Taiganja di Desa Kalukubula Kecamatan Sigi Biromaru, Sigi, pada Rabu malam (12/6/2024).
Kapolres Sig melalui Kasihumas Iptu Nuim Hayat S.H. mengatakan pengamanan dilakukan sebagai bentuk komitmen Polres Sigi dalam menjaga kondusifitas situasi kamtibmas dalam tahapan Pilkada.
Iptu Nuim menambahkan bahwa kegiatan Peluncuran Tahapan Pemilihan ini bertujuan untuk memperkenalkan dan mensosialisasikan proses serta tahapan-tahapan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sigi kepada masyarakat.
"Kegiatan ini juga untuk meningkatkan partisipasi dan kesadaran masyarakat akan pentingnya pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sigi 2024." Ujar Iptu Nuim.
Dalam Peluncuran Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sigi Tahun 2024, juga dirangkaikan dengan perkenalan maskot dan jingle Pilkada Tahun 2024 Kabupaten Sigi.
Dalam kegiatan juga menampilkan hiburan-hiburan rakyat seperti penampilan tarian tradisional dan band musik, guna menarik perhatian masyarakat untuk menyaksikan kegiatan peluncuran tahapan Pilkada serentak 2024.
Diantara yang hadir dalam kegiatan tersebut adalah Wakapolres Sigi Kompol Sulardi, S.H., M.H., mewakili Kapolres Sigi bersama Forkopimda, Komisioner KPU Provinsi Sulteng, Komisioner KPU Kabupaten Sigi, Bawaslu Kabupaten Sigi, Badan ad hoc Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Kelompok Panitia Pemungutan Suara (KPPS) se-Kabupaten Sigi, dan tamu undangan lainnya diantaranya perwakilan dari sejumlah KPU Kabupaten di Sulteng.
"Kami berusaha semaksimal mungkin untuk memastikan bahwa setiap tahap Pilkada berjalan dengan aman dan lancar." Kata Kasihumas.
"Alhamdulillah, kegiatan berjalan aman dan lancar, situasi Kamtibmas tetap dalam keadaan yang kondusif." Tutupnya.
AGS