TransSulteng - Palu - Gubernur Sulawesi Tengah diwakili Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Fahrudin D. Yambas secara resmi menerima dan melepas Jama'ah Haji Provinsi Sulawesi Tengah Kloter 8 (Delapan) Tahun 1445 Hijriah/2024 Masehi. Bertempat, di Aula Asrama Haji, Jl. WR. Supratman, No. 16. Kamis malam, (23/5/2024)
Kegiatan ini mengangkat tema "Haji Ramah Lansia". Acara pembukaan diawali dengan penandatanganan serah terima jama'ah haji.
Pada kesempatan itu, Fahrudin mengucapkan terima kasih dan apresiasi atas kinerja Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Sulawesi Tengah dan semua pihak yang bersinergi dalam rangka memastikan kelancaran administrasi, koordinasi dan pelayanan haji tahun 2024.
Asisten I juga menyambut baik atas pemberangkatan jama'ah haji Sulawesi Tengah tahun 2024 yang mana semua calon jamaah haji telah melalui berbagai persiapan untuk mencapai momentum ini.
"Tidak dipungkiri, proses persiapan haji memerlukan dedikasi, kesiapan fisik dan mental serta kesabaran yang luar biasa", Ungkap Asisten I
Melalui Asisten I, Gubernur berpesan agar seluruh jamaah haji untuk menjaga kesehatan, kebersamaan dan kekompakan serta mendoakan kebaikan bangsa dan daerah.
Ia berharap, perjalanan seluruh jamaah menuju Baitullah berjalan lancar, diberikan kesehatan, keselamatan dan kelancaran dalam menjalankan seluruh rangkaian ibadah haji dengan baik tanpa hambatan.
"Insya Allah, para jamaah haji sekalian bisa menjadi haji yang mabrur", tambahnya
Sebelumnya, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulteng Ulyas Taha melaporkan bahwa tema haji tahun 2024 adalah "Haji Ramah Lansia". Tema ini menunjukan komitmen untuk memberikan layanan yang terbaik kepada seluruh jamaah haji termasuk kepada para Lansia.
"Alhamdulillah, sampai dengan hari ini persiapan pelaksanaan penyelenggaraan haji dan semuanya berjalan baik", jelas Kakanwil Agama Ulyas Taha
Ulyas juga menambahkan, jumlah jama'ah haji tahun 2024 sebanyak 2.107 orang, dan setiap kloter berjumlah 324 orang. Selain itu, jamaah haji lansia dari usia 60 hingga 90 tahun berjumlah kurang lebih 560 orang.
"Kloter yang diberangkatkan adalah kloter 8, yakni, jamaah haji Kota Palu, Banggai Laut dan Banggai Kepulauan", sebutnya
Selanjutnya kata Ulyas, untuk pengantaran lokal Palu-Bakikpapan para jamaah haji menggunakan pesawat Sriwijaya Air.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota yang telah menanggung biaya perjalanan lokal haji daerah Sulawesi Tengah",
Turut hadir : Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat Awaludin, Bupati dan Walikota, Kakanwil Agama Kota Palu, Kakanwil Agama Banggai Laut, Kakanwil Agama Banggai Kepulauan, Ketua Majelis Ulama Indonesia MUI Provinsi Sulteng, Pejabat Kemenag Sulteng beserta jajaran, Pejabat Biro Kesra beserta jajaran, Petugas Haji, para Jama'ah Haji Kabupaten dan Kota se-Sulteng.
Sumber : PPID Utama/Humas Pemprov. Sulteng, Dinas Kominfo Santik Provinsi Sulawesi Tengah.