TransSulteng - Banggai - Dalam rangka memperingati Hari Buruh Internasional (May Day) Tahun 2024, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Banggai menyelenggarakan acara Coffee Morning May Day pada Rabu (1/5/2024) di Gedung Graha Pemda Banggai.
Dengan mengusung tema "Kerja Sama Wujudkan Pekerja Buruh yang Kompeten", Kepala Disnakertrans, Hj. Ernaini Mustatim, SH.,MH menyatakan bahwa Acara ini tidak hanya menjadi ajang untuk merayakan perjuangan buruh, tetapi juga sebagai wadah untuk mempererat kerjasama antara pemerintah dan para pekerja.
“Seluruh dunia memperingati hari buruh pada 1 mei, hari ini kami laksanakan dan kami kemas dalam acara sederhana bertajuk “Coffee Morning May Day”, dengan secangkir kopi kita jalin kombinasi dan sinergitas bersama,” tutur Ernaini Mustatim.
Sambutan dari Bupati Banggai yang dibacakan oleh Wakil Bupati Banggai, Drs. H. Furqanuddin Masulili, MM menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh buruh.
“Kepada seluruh buruh, dimanapun berada dan bertugas, terimakasih dan penghargaan setinggi-tingginya atas pengabdian saudara dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujar Furqanuddin.
Lanjutnya, ia menyatakan bahwa Upaya peningkatan kualitas SDM (Sumber Daya Manusia), terutama melalui pengembangan pendidikan vokasional, terus dilakukan terus dilakukan melalui program PraKerja serta melalui Balai Latihan Kerja yang dilakukan oleh pemerintah, masyarakat, dan industri.
“Untuk itu, pemerintah berusaha untuk mengundang investor dari dalam dan luar negeri dalam rangka menambah kesempatan kerja, mengurangi pengangguran, serta meningkatkan kesejahteraan buruh dan tenaga kerja,” jelas Wakil Bupati Banggai.
Pekerja Kabupaten Banggai, yang diwakili oleh Almian dari Serikat Buruh Transport Nusantara Luwuk, menyampaikan terima kasih atas terselenggaranya acara ini, serta permohonan kepada Disnakertrans untuk melaksanakan mediasi terkait tarif upah buruh.
“Kami berharap agar Disnakertrans dapat melakukan mediasi antara pekerja, pengusaha, dan pemerintah untuk mencari solusi yang adil dan berkelanjutan dalam kenaikan upah buruh sesuai dengan kondisi ekonomi saat ini,” ungkap Almian.
Pada acara Coffee Morning May Day ini dilaksanakan dialog interaktif dengan narasumber Staf Khusus Bupati Banggai bidang Hukum dan Politik, Dr. Abdul Ukas Marzuki, SH., MH.
Sumber : Tim Liputan Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian (DKISP) Kabupaten Banggai.