Notification

×
Gubernur Sulteng
Gubernur Sulteng

Indeks Berita

Tag Terpopuler

SAMBUT RAMADHAN RIBUAN OBOR MENYALA DARI TANAH POSO

Jumat, 08 Maret 2024 | Maret 08, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-03-08T11:05:33Z


TransSulteng
- Poso - Sambut Ramadhan 1445 Hijriyah Yayasan Khalid Bin Walid bersama ormas islam poso gelar pawai obor dengan berjalan kaki.

Pawai obor telah menjadi agenda rutin dalam menyambut bulan Suci Ramadhan setiap tahunnya, kegiatan serupa kembali di gelar pada kamis (08/03/2024) kegiatan ini juga di kemas dengan program berkah Cinta Ramadhan Untuk Palestina.

Kegiatan dengan titik kumpul Masjid Raya Poso di hadiri dan di lepas langsung oleh Bupati Poso dr. Verna Gladies Merry Inkiriwang, "Kami selaku pemerintah daerah bangga dan mendukung sepenuhnya  atas terselenggaranya rutin setiap tahunnya kegiatan ini' Ungkapnya.

Walaupun di dahului hujan deras, namun kegiatan ini mendapat respon yang sangat luar biasa dari seluruh element masyarakat Kabupaten Poso, terlihat dengan ramainya peserta pawai obor yang hadir.

Terlihat juga Wakil Bupati Poso yang turut berjalan kaki mengikuti pawai obor, sepanjang pawai berlangsung kegiatan ini di isi dengan tausiyah ramadhan melalui. mobil komando.

Ustad Fadli Rone, SH juga turut menyampaikan tausiyahnya di atas mobil komando "Menghadapi bulan suci ramadhan bersihkan hati kita, hilangkan rasa dengki di antara kita oleh karena itu  InsyaAllah apa yang menjadi Nawaitu kita di kabulkan oleh Allah SWT"

Tausiyah Ramadhan juga di sampaikan Ustad Abdul Razak Sekretaris Amanatul Ummah Poso "Barang siapa yang berpuasa di bulan ramadhan dengan mengharapkan keimanan dari allah swt maka Allah SWT akan mengampuni dosa dosanya yang telah lalu"

Dalam Tausiyahnya Ustad Sugianto Kaimudin selaku Koordinator Kegiatan menuturkan, "Ayo kita sambut ramadhan dengan gembira, kita jaga keamanan ketertiban, kita perlihatkan bahwa ukhwah kita masih kuat, kita bisa bersatu, jauhkan iri dengki, kita sambut ramadhan dengan hati yang bersih"

Kegiatan pawai ini finish di Lapangan Maroso Poso, dan di isi oleh sambutan dari tokoh agama Kabupaten Poso, sekaligus menggalang donasi Seberkah Cinta Ramadhan Untuk Palestina.

 KH. Arifin Tuamaka, S.Ag.,MM dalam sambuatannya mendoakan kegiatan pawai obor "Mari bersama kita jaga ukhuwah kita, kita sambut ramadhan dengan bahagia, bulan yang penuh berkah, semoga kita semua mendapat keberkahan ramadhan dan di ampuni segala dosa - dosa kita".

Nampak juga hadir kapolres Poso, Wakapolres dan perwira yang mewakili Dandim Poso. Kegiatan ini di tutup dengan Doa oleh Ustad Lalu Khairul Anam, dan massa membubarkan diri pada pukul 23.30 Wita.(Ags)

Gubernur Sulteng
×
Berita Terbaru Update
close
Banner iklan disini