TransSulteng - Pohuwato - Dalam rangka mempermudah akses jalan sekaligus meningkatkan kesejahteraan dan perekonomian masyarakat, Pasiter Kodim 1313/Pohuwato Letda Inf Arifin bersama Kabid Dinas PUPR Kab. Pohuwato dengan didampingi Danton Satgas TMMD Ke-119 Letda Inf Abuthalib, Batih Ki Satgas TMMD Ke-119 Peltu Roy Wangunusa dan Tim Asistensi Dinas PUPR melaksnakan peninjauan lokasi Pembangunan dan Perkembangan sasaran fisik TMMD ke-119 Kodim 1313/Pohuwato, bertempat di Desa Karangetan Kec. Dengilo Kab. Pohuwato. Rabu (6/3/2024).
Adapun sasaran fisik yang ditinjau oleh Pasiter Kodim 1313/Pohuwato Letda Inf Arifin bersama Kabid Dinas PUPR dan rombongan antara lain Lokasi Pembuatan jalan kantong produksi 3.500 M, Pembuatan Plat Duicker, Pembuatan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) 2 unit dan meninjau lokasi lahan ketahanan pangan yang berada di Desa Karangetan.
Pasiter Kodim 1313/Pohuwato Letda Inf Arifin mengungkapkan Peninjauan lokasi TMMD ke 119 merupakan upaya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di bidang perekonomian. Dengan harapan dengan adanya pembangunan jalan penghubung ini lebih mempermudah akses bagi masyarakat.
TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) merupakan salah satu wujud operasi militer yang dilaksanakan melalui program lintas sektoral yang melibatkan TNI, Kementerian, lembaga pemerintah non kementerian dan pemerintah daerah serta segenap lapisan masyarakat, dimana kegiatan peninjauan secara langsung untuk melihat Pembangunan dan Perkembangan sasaran fisik TMMD ke-119 Kodim 1313/Pohuwato.