×
Gubernur Sulteng
Gubernur Sulteng

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Terima Audiensi PWI Sulteng, Gubernur : PWI Organisasi Jurnalis Tertua di Indonesia.

Jumat, 02 Februari 2024 | Februari 02, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-02-03T00:28:36Z


TransSulteng
- Palu - Gubernur Sulawesi Tengah Rusdy Mastura menerima Audiensi Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sulawesi Tengah Tri Putra Toana bersama jajaran. Bertempat, diruang kerja Kantor Gubernur. Jumat, (2/2/2024)

Ketua PWI Sulteng, Tri Putra Toana, menyampaikan bahwa tujuan kedatangannya dalam rangka silaturahmi sekaligus melaporkan program-program PWI Sulteng.

"Organisasi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) adalah organisasi jurnalis tertua di Indonesia" ungkap Gubernur

Gubernur juga menjelaskan, memasuki tahun ketiga memimpin Sulawesi Tengah, pertumbuhan ekonomi tumbuh sebesar 13,06 persen, Pendapatan Asli Daerah (PAD) mengalami naik signifikan dari Rp 900 miliar menjadi Rp 2 triliun, Realisasi investasi terbesar ke 3 secara Nasional di bawah Jawa Barat dan DKI Jakarta. 

Selain itu, kemiskinan ekstrem berhasil diturunkan dari 3,02 persen (2022) menjadi 1,44 persen (2023), Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) menurun di angka 2,95 persen (2023) dibandingkan tahun sebelumnya, yakni 3,75 persen, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) tumbuh sebesar 71,66 (2023) dari 71,01 (2022).

"Lompatan tersebut, bisa diraih berkat kerjasama dan dukungan semua stakeholder dan Ia mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk terus membersamai membangun daerah guna menuju Sulawesi Tengah yang lebih Sejahtera dan Maju, terlebih khusus menyiapkan Negeri Seribu Megalit ini sebagai daerah penyangga IKN."jelas Bung Cudy sapaan akrab Gurbernur.

Untuk itu, mantan Wali Kota dua periode itu mengajak PWI Sulteng serta insan pers untuk terus menyajikan berita-berita yang informatif, edukatif, menginspirasi, serta berkontribusi dalam menginformasikan kepada masyarakat berbagai peristiwa penting dan terkini.

Ia berharap, PWI Sulteng terus menjunjung tinggi etika jurnalistik, keberanian dalam menyuarakan kebenaran, kepedulian serta memberikan yang terbaik kepada masyarakat, sebagai bagian mendorong keterbukaan informasi publik di Provinsi Sulawesi Tengah. 

Terakhir, gubernur menyatakan dukungan kepada PWI Sulteng untuk meningkatkan kualitas dan profesionalitas anggotanya serta mendukung pelaksanaan Hari Pers Nasional (HPN) yang akan dilaksanakan pada tanggal 20 Februari 2024 di Jakarta.


Turut mendampingi, Kepala Biro Administrasi Pimpinan, Eddy Nicolas Lesnusa. 



Sumber : PPID Utama/Humas Pemprov. Sulteng, Dinas Kominfosantik.

Narahubung : Ahyain.

×
Berita Terbaru Update
close
Banner iklan disini