TransSulteng - Morowali- Dalam rangka meningkatkan
Sumber daya manusia yang berkualitas, berkarakter, disiplin dan profesional
dalam melayani masyarakat, sehingga pihak Sat Pol PP Kabupaten Morowali
menggelar Diklat Sat Pol PP.
Kegiatan tersebut
berlangsung di Gedung Olah Raga( GOR) Desa Bente, Kecamatan Bungku Tengah,
Kabupaten Morowali, Provinsi Sulawesi Tengah dan dibuka langsung oleh Pj Bupati
Morowali Ir.A.Rachmansyah Ismail.Kamis(22/2/2024)
Pj Bupati Morowali
Ir.A.Rachmansyah Ismail dalam sambutan singkatnya, mengucapkan selamat datang
kepada peserta asal Kabupaten Banggai Laut dan Kabupaten Morowali Utara dan
Selamat mengikuti kegiatan Diklat di Kabupaten Morowali.
“Perlu saya ingatkan
bahwa tantangan kita saat ini dan ke depan semakin berada dalam wujudkan
pelayanan yang maksimal kepada masyarakat.
Hal ini dapat kita
wujudkan apabila didukung dengan sumber daya manusia yang berkualitas,
berkarakter, disiplin dan profesional” Ujarnya.
Lanjutnya, Kegiatan
diklat dasar yang dilaksanakan hari ini merupakan bentuk kepedulian dan
tanggung jawab pemerintah daerah, untuk melahirkan aparatur-aparatur sipil yang
dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawab, untuk menciptakan dan memberikan
pelayanan tanggung jawab pemerintah daerah, untuk melahirkan aparatur- aparatur
sipil yang dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawab, untuk menciptakan dan
memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat khususnya di bidang
pelayanan ketentraman ketertiban umum serta satuan perlindungan kepada
masyarakat. Ungkapnya.
“Saya berpesan kepada
kita semua terkhusus kepada para peserta diklat jaga nama baik daerah kita,
ikuti kegiatan dengan sebaik-baiknya agar apa yang didapatkan selama mengikuti
kegiatan Diklat dapat diimplementasikan dan diaktualisasikan dilapangan dalam
rangka melaksanakan tugas dan tanggung jawab sebagai penegak Perda, Perkada,
serta satuan perlindungan masyarakat”.Tandasnya.
Sementara itu selain Pj
Bupati Morowali Ir.A.Rachmansyah Ismail, hadir pula Wakapolres Morowali Kompol
Awaluddin, Kasdim 1311 Morowali Mayor Arh Novry, Kasat Pol PP Morowali dan seluruh
perserta Diklat Sat Pol PP.(Red)