Notification

×
Gubernur Sulteng
SELAMAT-HARI-RAYA-3 Whats-App-Image-2023-04-03-at-18-46-33-1

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Baznas Tolitoli Gelar Sosialisasi. Bupati Tolitoli 'Zakat Pilar Utama Ekonomi Islam'.

Rabu, 28 Februari 2024 | Februari 28, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-02-29T03:55:27Z


TransSulteng
- Toli Toli - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Tolitoli Provinsi Sulawesi Tengah menggelar sosialisasi tentang pengelolaan zakat, rabu (28/2/24) di Aula Balre Tau Dako Lipu kompleks Rujab Bupati Tolitoli.

Dalam sosialisasi itu, Baznas mengusung tema 'Tunaikan Zakat, Infaq dan Sedekah Sebagai Rukun Islam ke 3'.

Bupati Tolitoli H Amran H Yahya mengatakan zakat merupakan salah satu hal yang efektif dalam mengatasi masalah kemiskinan dan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat, oleh sebab itu, Bupati berharap kepada seluruh komponen masyarakat untuk ikut berpartisifasi aktif dalam mengelola dan memanfaatkan zakat dengan baik dan benar sesuai dengan ajaran Islam, "Zakat merupakan pilar utama dalam sistem ekonomi Islam yang memiliki nilai kemanusiaan dan keadilan sosial," kata Bupati saat memberikan sambutan di depan para tamu undangan.

Sosialisasi pertama di tahun 2024 tersebut, turut di hadiri oleh Ketua Baznas Tolitoli Drs Harifuddin Abd Hafid MM, Kepala Kemenag Tolitoli, Ketua MUI Tolitoli, unsur Forkopimda, Asisten Pemerintahan dan Kesra, pimpinan vertikal, BUMN dan BUMD, dan tamu undangan lainya. 

Untuk diketahui, Baznas merupakan lembaga yang berwenang melakukan pengelolaan zakat secara nasional, yang menganut azas, Amanah, kepastian hukum, keadilan, dan akuntabilitas. (Adr)

Gubernur Sulteng Polda Sulteng Bupati Parrimo DUKCAPIL Sulteng BKAD Provinsi Nama Iklan
×
Berita Terbaru Update
close
Banner iklan disini