Transsulteng-PARIGI MOUTONG - Pj Bupati Parigi Moutong, Richard Arnaldo menghadiri dan membuka secara resmi kegiatan Rembuk Pemuda Tani, Sekaligus Sosialisasi Gerakan Pemuda Tani Indonesia (Gempita) dan Gerakan Tanam Jagung di Kecamatan Parigi Tengah. Bertempat di Desa Jononunu, Kecamatan Parigi Tengah. Sabtu (23/12/2023).
Dalam sambutannya, Pj Bupati Parigi Moutong, Richard Arnaldo mengatakan di tahun 2023 Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong melalui Dana APBD II telah menyalurkan bantuan benih Jagung di Kecamatan Bolano seluas 680 Ha dan bantuan Benih Padi di Kecamatan Tinombo Selatan dan Kecamatan Torue seluas 1.552 Ha.
Dikatakannya, Tujuan Pemerintah memberikan bantuan benih padi dan jagung yaitu untuk akselerasi percepatan peningkatan produksi, produktivitas dan mutu hasil padi dan jagung serta mendukung peningkatan ekspor dan menyuplai kebutuhan pangan IKN.
Menurutnya, padi dan jagung merupakan komoditas pangan yang saat ini tengah mengalami krisis di dunia sehingga Pemerintah Indonesia tengah gencar melakukan akselerasi percepatan tanam padi dan jagung untuk mendukung Ketahanan Pangan Nasional.
"Pengembangan pertanian lahan kering merupakan alternatif yang sangat penting untuk mengalihkan paradigma lahan sawah sebagai tulang punggung pertanian dan sebagai pemenuhan utama produksi Pangan Nasional," ujarnya.
Ditambahkannya, di Kabupaten Parigi Moutong berdasarkan data tahun 2022 luas tanam jagung 5.779,8 Ha dengan luas panen 9.959,5 Ha dan produktivitas rata-rata 41,3 kW/Ha dan untuk Januari-September 2023 total luas tanam jagung 4.021,3 Ha. Untuk luas tanam padi 68.793 ha dengan luas panen padi 59.161,5 ha dan produktivitas rata-rata 47,5 KW/Ha menghasilkan produksi 281.017,1 ton, untuk periode tanam padi Januari-Oktober 2023 total luas tanam 47.321,5 Ha dengan luas panen 50.429,2 Ha menghasilkan produksi GKP 239.538,5 ton.
"Pada lahan kering beriklim kering dengan curah hujan terbatas, penanaman jagung harus tepat waktu agar tanaman tidak mengalami kekeringan," imbuhnya.
Sementara itu, Koordinator Nasional (Kornas) Gempita, Adi Henrius menyampaikan pentingnya ketersediaan dan pengolahan lahan tidur untuk menjadi kekuatan ekonomi di daerah.
Menurutnya, anak muda di daerah mesti didorong untuk memanfaatkan lahan tidur menjadi lahan produktif.
Tak hanya itu, Ketua Koordinator Daerah Gempita Kabupaten Parigi Moutong H Aguslam N Hampeng optimis dengan hadirnya Gempita yang bergandengan dengan Pemerintah Daerah mampu menjadikan para petani menjadi bangga sebagai seorang petani
Diakhir kegiatan diisi dengan penyerahan bantuan Traktor, Pestisida dan benih Padi secara simbolis oleh Pj Bupati kepada Pemuda Tani yang ada di Desa Jononunu.(SD)
Sumber : Diskominfo kab.parimo