×
Gubernur Sulteng
SELAMAT-HARI-RAYA-3 Whats-App-Image-2023-04-03-at-18-46-33-1

Indeks Berita

Tag Terpopuler

BPSDM Sulteng Menggelar Rapat Sinkronisasi Program Pengembangan Sumber Daya Manusia

Selasa, 14 November 2023 | November 14, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-11-17T10:51:58Z


TransSulteng-Palu- Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Sulawesi Tengah menggelar Rapat Sinkronisasi Program Pengembangan Sumber Daya Manusia Lingkup Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah tahun 2023. Bertempat, diruang Polibu Kantor Gubernur. Selasa, (14/11/2023)

Kegiatan yang dilaksanakan selama sehari ini menghadirkan para pejabat dilingkup BPSDM dan para pejabat dari Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten dan Kota lingkup

Provinsi Sulteng.

"Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan sinergitas dan kesepahaman pengetahuan terhadap penyelenggaraan kegiatan kediklatan" Ucap Ketua Panitia Prihadi Saputro dalam laporannya 

Dalam sambutannya, Kepala BPSDM Provinsi Sulawesi Tengah Adidjoyo Dauda menyampaikan bahwa rapat sinkronisasi program dan pelatihan ini merupakan langkah awal yang sangat penting untuk mengumpulkan dan mengakomodir kebutuhan pelatihan dari pemerintah Kabupaten/Kota se-Provinsi Sulawesi Tengah.

"Pentingnya sinkronisasi program dan kegiatan pelatihan antar pemerintah menjadi salah satu kunci keberhasilan dalam menciptakan ekosistem pembelajaran yang terintegrasi"kata Kepala BPSDM 

Adidjoyo juga mengungkapkan, sesuai dengan  UU Nomor 20 Tahun 2023 tentang Aparatur Sipil Negara, telah menyatakan bahwa setiap ASN wajib melakukan pengembangan kompetensi melalui pembelajaran secara terus-menerus agar tetap relevan dengan tuntutan organisasi.

Hal ini tentunya sangat relevan dengan Peraturan Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2023 tentang sistem pembelajaran pengembangan kompetensi secara terintegrasi (Corporate University). 

"Pentingnya pengembangan kompetensi ASN melalui corporate university tidak dapat diabaikan"Ucap Adidjoyo

Lebih lanjut, Kepala BPSDM Provinsi Sulawesi Tengah mengatakan rapat sinkronisasi program ini juga berfungsi untuk dapat saling menginformasikan dan mendiskusikan berbagai hal yang telah dilakukan ataupun kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan tugas di bidang pelatihan.

Untuk itu, ia berharap, kegiatan ini mampu merefleksikan upaya kolaborasi melalui pencipta harmonisasi pola pikir dan pola tindak dalam pengembangan SDM Aparatur lingkup Provinsi Sulawesi Tengah.

Sumber : PPID BPSDM PROV. Sulteng/Sd

Gubernur Sulteng Polda Sulteng Bupati Parrimo DUKCAPIL Sulteng BKAD Provinsi Nama Iklan
×
Berita Terbaru Update
close
Banner iklan disini