Notification

×
Gubernur Sulteng
Gubernur Sulteng

Indeks Berita

Tag Terpopuler

NURSALIM ZA LAHASINA : "Kolaborasi Kunci Investasi Jangka Panjang"

Minggu, 29 Oktober 2023 | Oktober 29, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-10-30T00:39:22Z


TransSulteng-Morowali- Investasi besar yang jumlahnya triliunan di Kabupaten Morowali, bukan jaminan kesejahteraan yang bisa dirasakan seluruh lapisan masyarakat.

Kesejahteraan akan dapat terdistribusi ke semua pihak apabila seluruh lapisan masyarakat mendapatkan manfaat dari masuknya investasi.

Hal itu disampaikan Nursalim ZA Lahasina di sela-sela konferensi pers Diklat HIPMI yang berlangsung di WIB Cafe, Bumi Fonuasingko, Jum'at (27/10/2023).

"HIPMI mendorong seluruh anak muda di Morowali untuk mengambil peluang berusaha agar manfaat investasi bisa dirasakan juga oleh pemuda, namun tentu itu tidak cukup, kita butuh kolaborasi dari seluruh pihak terkait, baik dari masyarakat, pelaku usaha, investor dan pemerintah yang diharapkan bisa menjadi kolaborator utama" ungkap Nursalim.

Dikatakannya, HIPMI telah mendorong atau bahasa kerasnya telah memprovokasi anak-anak muda di Morowali untuk menjadi pengusaha. "Selanjutnya, harapan kita stakeholder lain, khususnya pemerintah daerah sampai pusat, wajib memastikan iklim investasi di Morowali bersahabat bagi pemuda dan masyarakat Morowali" tutur Nursalim.

Seperti diketahui, Nursalim Z.A., S.M merupakan salah satu pengusaha muda Morowali, yang saat ini juga terjun ke kancah perpolitikan Kabupaten Morowali melalui perahu Partai Hanura di Dapil III.

Di akhir wawancara, Nursalim mengajak kepada seluruh pemuda untuk berani terlibat dalam dunia usaha, dengan tidak melihat perbedaan pandangan politik, sehingga tidak mengganggu kemitraan dalam berbisnis.

"Saat ini, banyak para pengusaha muda yang terjun ke dunia politik di partai politik yang berbeda-beda, akan tetapi kita tidak boleh menjadikan perbedaan pandangan politik sebagai penghalang, harapan kita investasi jangka panjang yang ada di Morowali akan memberikan dampak yang berkelanjutan dengan menerapkan prinsip sustainable development goals, tentunya hal ini hanya bisa dicapai jika ada kolaborasi dari semua pihak" pungkas Nursalim. BAMS.

1 2 3 4 5 6 Dinkes parimo
Gubernur Sulteng
×
Berita Terbaru Update
close
Banner iklan disini