TransSulteng-Jakarta, - Kongres 1 Media Independen Online Indonesia atau MIO Indonesia teridikasi bagi-bagi jabatan. Sebab, banyak hal yang membuat mosi tidak percaya dari beberapa peserta kongres. Namun, hal tersebut tidak dihiraukan pimpinan sidang saat itu, Jum'at (25/11/2022) di Golden Boutique Hotel Jakarta.
Tidak hanya itu, beberapa pendiri MIO Indonesia pun ikut tersulut kemarahan akibat kelakuan pengurus lama yang tidak ada etika organisasinya sama sekali. Seperti yang disampaikan oleh Astrid selaku salah satu pendiri MIO Indonesia sekaligus Bendahara Umum bahwa kongres memecatnya dengan tidak hormat.
"Kita, nih, berdua sama Mas Ikin. Saya bendumnya dan Mas Ikin Wabendumnya dipecat malam ini," ujar Astrid melalui rekaman Whatsapp.
Lebih lanjut, hal senada juga dirasakan oleh Ketua Eksternal MIO Indonesia Rully Rahadian, pemecatannya juga dilakukan secara tidak hormat.
"Dipecat secara tidak hormat," pungkas Rully.
Sebagai informasi, di akhir kongres, MIO Indonesia sudah memilih AYS Prayogi sebagai Ketua Umum, Franz sebagai Sekretaris Jenderal, dan Anie sebagai Bendahara Umum. Kongres ditutup dengan acara makan malam bersama.lp-Sd.