×
Gubernur Sulteng
SELAMAT-HARI-RAYA-3 Whats-App-Image-2023-04-03-at-18-46-33-1

Indeks Berita

Tag Terpopuler

4 Hari Lagi HARKANNAS di Parigi Moutong digelar, Pemda Permantap Rangkaian Kegiatan

Selasa, 15 November 2022 | November 15, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-11-15T14:33:35Z


TransSulteng-Parigi Moutong- Tinggal menghitung hari Gelaran Event Nasional yaitu Hari Ikan Nasional (HARKANNAS) ke- 9 di Kabupaten Parigi Moutong Provinsi Sulawesi Tengah digelar. 

Kegiatan HARKANNAS yang mengusung tema "Ikan Menyehatkan dan Mencerdaskan Generasi Unggul" Itu digelar dari tanggal 19 hingga 21 November 2022.

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Parigi Moutong Mohamad Nasir SPi MSi katakan, HARKANNAS ke- 9 merupakan pertama kalinya dilaksanakan di luar Ibu kota Jakarta. 

Menurut Nasir, Parigi Moutong memiliki potensi sumber daya Perikanan yang harus dikelola secara optimal  dan dilestarikan untuk kepentingan bangsa teritama dalam hal peningkatan kualitas SDM untuk mendukung ketahanan pangan dan gizi Nasional. 

Sambung Nasir, Pemda Parigi Moutong berharap kegiatan HARKANNAS dapat terselenggara dengan baik didukung oleh semua masyarakat sehingga tercipta ketahanan pangan dan gizi Nasional. 

Karena kata Ia, ketahanan pangan dan gizi Nasional saat ini menjadi salah satu perhatian khusus Pemerintah. Oleh karena itu kata Nasir berbagai upaya telah di lakukan salah satunya memberikan kesadaran kepada masyarakat akan pentingnya Ikan sebagai bahan pangan memiliki protein yang berkualitas tinggi. 

"Mari kita sukseskan HARKANNAS di Kabupaten Parigi Moutong. Terus mengkonsumsi Ikan karena Ikan berprotein tinggi dan menyehatkan," Ujarnya, Selasa (15/11/22). 

Nasir katakan, berikut rangkaian HARKANNAS ke-9 di Kabupaten Parigi Moutong : 

1. Tanggal 19 November 2022 Pembukaan Pameran unggulan daerah produk Kelautan dan Perikanan. 

2. Tanggal 20 November 2022 lomba masak menu serba Ikan yang diikuti 34 Provinsi se Indonesia. Lomba melukis dengan tema IKAN diikuti siswa PAUD, TK dan SD untuk kelas 1 dan 2 sebanyak 500 orang sebagai edukasi bagi usia dini akan pentingnya Ikan sebagai protein yang mudah didapatkan dan mengatasi Stunting. Kegiatan lokakarya  pangan Nasional. 

3. Tanggal 21 November 2022 acara puncak HARKANNAS dengan kegiatan Ceremony antara lain Panen udang, Parade perahu nelayan, penanaman Mangrove rangkaian program dari KKP Bulan Cinta Laut (BCL) yang ditanami sepanjang garis pantai Teluk Tomini 472 Kilo meter yang tersebar di 88 titik lokasi untuk meraih Rekor MURI. 

DISKOMINFO PARIMO/Sd

Gubernur Sulteng Polda Sulteng Bupati Parrimo DUKCAPIL Sulteng BKAD Provinsi Nama Iklan
×
Berita Terbaru Update
close
Banner iklan disini