Notification

×
Gubernur Sulteng
Gubernur Sulteng

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Irsad Amir Siap Maju Di Pilkada Morowali

Jumat, 28 Oktober 2022 | Oktober 28, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-10-28T13:34:44Z


TransSulteng-Pengusaha muda Morowali, Irsad Amir secara mengejutkan menyatakan kesiapannya untuk bertarung dalam pesta demokrasi di tahun 2024 mendatang.

Tak tanggung-tangung, Irsad bahkan telah siap untuk maju di Pilkada Morowali, entah sebagai calon Bupati maupun Calon Wakil Bupati.

Dikatakannya, untuk persiapan tujuan maju, tentunya visi misi yang akan membawa perubahan bagi Kabupaten Morowali lebih maju, lebih sejahtera, adil, dan merata, telah disusun dengan sebaik-baiknya, dan akan disampaikan pada saat yang tepat.

Dia menambahkan, untuk bisa maju sangat dibutuhkan partai politik atau lewat jalur independent, tergantung situasi dan kondisi menjelang tahapan.

"Insyaa Allah kalau Tuhan menghendaki, tidak ada yang tidak mungkin, kita sebagai manusia hanya bisa berdo'a dan berikhtiar, dukungan rakyat tentunya juga sangat penting, yang pasti saya punya niatan baik untuk mengabdikan diri bagi daerah saya Morowali tercinta" ungkap Irsad.

Satu hal yang juga tak boleh dilupakan kata Irsad, menjadi seorang pemimpin harus bisa terbuka dan legowo dalam menerima kritikan. "Pemimpin itu harus bisa mengayomi seluruh lapisan masyarakat, dan juga wajib siap menerima kritikan sebagai cermin untuk dapat berbuat lebih baik lagi demi kemaslahatan semua orang" tandasnya.Bams

Gubernur Sulteng
×
Berita Terbaru Update
close
Banner iklan disini