Notification

×
Gubernur Sulteng
Gubernur Sulteng

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Benarkah IFM Tingkatkan Ekonomi Nelayan dan Masyarakat?, Ini Kata Wabup Rohil

Selasa, 08 Februari 2022 | Februari 08, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-02-08T11:06:25Z


Transsulteng,Rohil - Setelah melakukan survei lokasi akan dibangun nya pelabuhan Internasional Fish Market (IFM) di Bagansiapiapi, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), konsultan Jepang mengaku cukup puas dan menilai Bagansiapiapi layak untuk di bangun IFM.

Dalam kunjungan konsultan Jepang kemarin, bukan hanya melakukan survey lokasi pembangunan pelabuhan. Namun, juga memantau faktor pendukung seperti gudang ikan maupun keberadaan nelayan. 

Wakil Bupati Rohil H Sulaiman, Selasa (8/2/2022) mengaku sangat bangga dengan pembangunan internasional fish market di Bagansiapiapi nantinya. Pembangunan IFM itu sendiri sebutnya, sebelumya telah masuk dalam Rancangan Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN).

Dimana, dalam RPJMN tersebut ada empat wilayah di Indonesia yang akan dibangun oleh Jepang sebagai investor dan salah satunya Bagansiapiapi. 

Dengan pembangunan pelabuhan IFM nantinya sebut Wabup, tentu akan sangat berpengaruh terhadap perekonomian masyarakat Bagansiapiapi khususnya nelayan.

"Kalau internasional fish market ini jadi dan telah di bangun insya Allah kami yakin ekonomi masyarakat meningkat. Kita ketahui Bagansiapiapi punya sejarah khusus tentang ikan," kata Wabup.

Fungsi IFM sendiri lanjutnya, seluruh ikan tangkapan nelayan akan ditampung dan dipasarkan baik nasional hingga internasional.

Selain itu tambah Wabup, nantinya juga akan ada kampung nelayan maju bersamaan dengan pembangunan pelabuhan IFM.

"Tentunya kita sangat bangga dan bersyukur atas pembangunan internasional fish market di tempat kita ini, kita ucapkan terimakasih kepada investor," pungkasnya. 

Gubernur Sulteng
×
Berita Terbaru Update
close
Banner iklan disini